پایگاه اطلاع رسانی آیت الله ابراهیم امینی قدس سره

Akhlak

Akhlak

Sifat-sifat yang baik dan sifat sifat yang buruk dinamakan dengan akhlak. Sifat sifat yang baik adalah sifat sifat yang menyebabkan kesempurnaan dan keutamaan jiwa, seperti, keadilan, tawadhu (rendah hati), bergantung dan yakin kepada pertolongan allah, sabar, optimis, menghendaki kebaikan untuk orang lain, kejujuran, amanah, ridho dengan ketetapan Allah, mensyukuri allah, berperangi baik, qana'ah.

Dermawan, berani, gihirah dalam agama , ghirah terhadap keluarga, obyektif, silatur-rahim, berbuat baik kepada ayah dan ibu, berbuat baik dengan para tetanggga, dan berbuat baik kepada masyarakat, mewaspadai keadaan hati, mencintai allah. Bagi setiap muslim lazim untuk mengenali sifat sifat dan akhlak yang baik dan berupaya dengan sungguh sungguh agar terhiasi dengan sifat sifat itu.

Akhlak yang buruk adalah sifat sifat yang menyebabkan kekurangan dan kemunduran jiwa, seperti takabbur, ujub, suka memuji diri, egois, tidak percaya dan yakin terhadap Allah, tidak sabar, buruk sangka, menghendaki keburukan, sembrono, tidak ridho dengan ketetapan Allah, dengki, tidak tahu berterimakasih, mengadu domba, dendam, marah, buruk perangai, rakus, pelit, riya, dua muka, khianat, israf (berlebihan), tidak ada ghirah dalam agama dan keluarga, tidak obyektif, meninggalkan silatur-rahim, mengganggu ayah dan ibu, mengganggu para tetangga, bersikap buruk terhadap masyarakat, cinta jabatan, mencari cari keburukan orang lain, suka menjilat, keras kepala, dan panjang angan- angan.

Adalah lazim bagi setiap muslim untuk mengetahui akhlak yang buruk dan hendaknya ia berupaya untuk menjauhkan sifat sifat buruk itu dari jiwanya. Bila kita ingin bahagia m maka kita harus benar-benar mewaspadai diri kita , dan kita harus melaksanakan perintah perintah akhlaki islami , dan kita harus membersihkan sifat sifat buruk dan akhlak yang buruk dengan akhlak yang terpuji dan sifat sifat yang mulia.

Perintah-perintah akhlaki adalah salah satu dari bagian penting Islam , Islam sangat perhatian dengan tema tema akhlaki. Rasul SAW menyebutkan jihad melawan hawa nafsu sebagai jihad akbar.* baginda rasul SAW bersabda: "Aku diutus untuk menyempurnakan akhlak yang baik di tengah masyarakat.* karena semua perbuatan manusia bersumber atau berpangkal dari sifat sifat nafs-nya , dan pada tahap awal, haruslah diupayakan untuk memperbaiki jiwa. [4]

 

[4] Pembaca yang tertarik untuk menangani masalah jiwa dan memperbaiki diri hingga mendapatkan akhlak mulia, lihat karya Ibrahim Amini berjudul Risalab Tasawuf: "Kitab Suci" para Pesuluk, terbitan Al-Huda tahun 2002.